Metode pembelajaran PAUD atau Pendidikan Anak Usia Dini perlu dimengerti. Sekarang ini sebagian besar guru mendapat tuntutan supaya bisa menjadi seorang guru yang profesional. Adapun salah satu kompetensi yang perlu seorang guru miliki ketika menjadi guru profesional yaitu kompetensi pedagogik.

Kompetensi tersebut berkaitan dengan keterampilan seorang guru dalam melakukan kkegiatan ataupun proses pembelajaran di dalam kelas. Pasalnya guru yang mempunyai kompetensi tersebut supaya dapat memberikan ruang belajar yang bisa menggali peluag serta mampu mnegembangkan kemampuan dari siswa siswi.

Adapun salah satu dari keterampilan seorang guru yang termasuk dalam kompetensi pedagogik yaitu mampu menguasai metode pembelajaran. Maka setiap guru wajib menguasai bukan hanya 1 metode pembelajaran saja. Melainkan dengan banyak menguasai metode guru bisa atau mampu menciptakan pembelajaran yang tidak monoton serta bervariatif.

3 Metode Pembalajaran PAUD yang Perlu Dikuasai Oleh Guru
orami.co.id

Metode Pembelajaran PAUD yang Dikuasai Guru

Khusus dalam sekolah PAUD. Maka guru perlu mempunyai keterampilan dalam menguasai metode pembelajaran PAUD yang banyak. Apabila dilihat dari karakteristik anak PAUD, maka guru PAUD perlu menciptakan pembelajaran yang aktif, menyenangkan, dan berorientasi pada anak. Hal tersebut bisa membuat anak berkembang secara pesat serta peluang siswa bisa berkembang dengan maksimal.

Lantas apa saja yang menjadi metode pembelajaran yang perlu dikuasai oleh guru PAUD. Untuk itu, berikut ini antara lainnya.

Bercerita

Metode yang pertama yaitu bercerita. Biasanya dengan bercerita seseorang memiliki tujuan yang berbeda-beda. Antara lain seperti hanya untuk menyampaikan informasi, ada yang bertujuan untuk menghibur, serta ada juga tujuan guna memberikan semangat.

Namun ternyata, dengan bercerita bisa dipakai untuk tujuan belajar. Maka metode bercerita bisa menjadi salah satu metode pembelajaran yang bisa diterapkan dalam proses belajar mengajar.

Metode bercerita merupakan aktivitas yang dilakukan secara lisan guna menyampaikan suatu hal terhadap orang lain. Hal tersebut bisa berupa sebuah informasi atau lainnya. Misalnya seperti dongeng yang mempunyai tujuan untuk menghibur. Bahkan bercerita juga bisa menggunakan atau tanpa alat bantu.

Bermain

Anak usia dini atau biasa dikenal dengan PAUD biasanya akan menyukai bermain. Tidak dapat dipungkiri bahwa anak anak PAUD akan memandang banyak hal menjadi sebuah permainan yang begitu menyenangkan. Maka dari itu, penting sekali untuk seorang guru dapat menerapkan metode pembelajaran PAUD bermain berada di dalam kelas.

Metode tersebut sangat sesuai dengan tingkatan perkembangan anak-anak usia dini yang begitu menyukai permainan. Dengan menggunakan metode bermain, bisa memberikan kesempatan secara langsung untuk siswa guna mempelajari suatu hal dengan merasakannya. Hal tersebut akan berbeda dengan perkembangan pada pembelajaran yang di ruang kelas yang lebih mengutamakan kegiatan kognitif.

Walaupun demikian, metode bermain tidak luput dari tujuan perkembangan kognitif anak. Akan tetapi, metode tersebut hanya melihat bahwa belajar dengan memberi kesempatan anak secara langsung untuk bisa merasakan serta bermain dalam perannya. Hal tersebut bisa menjadi cara yang efektif daripada cara lainnya.

Proyek Sederhana

Metode proyek yaitu melakukan pekerjaan. Pasalnya metode tersebut memiliki artian memberikan pekerjaan terhadap siswa guna menyelesaikan suatu persoalan tertentu.proyek tersebut juga bisa dikerjakan secara individu ataupun kelompok.

Nantinya sekolah PAUD proyek yang diberikan yaitu proyek sederhana. Maka dari itu, metode pembelajaran PAUD proyek disebut juga dengan metode pembelajaran proyek sederhana. Untuk kegiatan dalam proyek sederhana antara lain seperti menjiplak, mewarnai tumbuh-tumbuhan, pengamatan terhadap warna daun, dan juga menemukan benda yang mempunyai bentuk segitiga, persegi, atau lain sebagainya.